Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Virtual Reality DIY Google Cardboard

CARADANTUTORIAL,COM .Tutorial Membuat Virtual Reality DIY Google Cardboard-Mungkin anda yang baru membaca artikel ini bertanya-tanya apa itu google cardboard?Google Cardboard adalah wahana virtual reality yang dikembangkan oleh perusahaan Google dengan berbahan karton / bahan kardus yang dilipat secara teratur dengan pola tertentu dan menggunakan gadget anda sebagai layarnya. jika kita  bermain game Virtual reality, maka seolah-olah kita berada di dunia game tersebut, kemudian jika menonton Film 3D, menonton film dengan menggunakan cardboard maka seakan-akan kita berada di bioskop, virtual tour, menonton film 360° camera support.

Jadi apa saja yang dibutuhkan jika kita membuat sendiri google cardboard ini?yak berikut bahan-bahan dan sedikit penjelasan tentang bahan tersebut

1.Kardus jenis E-Flute
Kardus ini berwarna cokelat,dan biasa digunakan untuk packaging barang.Anda bisa membelinya di supermarket atau warung warung terdekat yang biasanya mempunyai banyak stock kardus.Carilah yang tipis tetapi kuat.pastikan memiliki ketebalan 1,5 cm.

2.Lensa Biconvex
Untuk alat yang satu ini mungkin agak sulit untuk mendapatkannya,karena untuk optik jarang dijual umum di toko.carilah lensa di optik yaitu lenca cembung dua arah(biconvex) dan syaratnya memiliki focal 40mm

3.Magnet berbentuk cincin
Magnet disini digunakan untuk memilih menu pada gadget / handset anda.karena handset anda akan diletakkan di dalam cardboard ini,sehingga untuk memudahkan anda memindah menu menu di dalam gadget.Carilah magnet berbahan neodynium(NdFeB) 1 buah,dan satu buah magnet berjenis kermaik.untuk ukuran magnet diperlukan 19mm dan tebal 3mm.

4.Pola cardboard
Pola cardboard ini banyak ditemukan di google,silakan untuk mengunduhnya di website tertentu,di bawah saya lampirkan contohnya
pola cardboard
Pola Cardboard

Untuk langkah selanjutnya adalah tinggal mengikuti pola pola yang sudah tersedia pada gambar diatas.rangkailah pola tersebut untuk menjadi sebuah cardboard dan siap untuk dinimkati.selanjutnya anda harus mengunduh aplikasi dari google play store yang bernama cardboard atau kunjungi > http://vr.chromeexperiments.com/

Cardboard DIY

Demikianlah tutorial membuat cardboard secara DIY (do it yourself) semoga bermanfaat.

Baca Juga : Pelatihan Barista



Caradantutorial
Caradantutorial Caradantutorial merupakan situs web yang berisi kumpulan tips, cara, dan tutorial dari berbagai kategori.

Post a Comment for "Cara Membuat Virtual Reality DIY Google Cardboard"