4 Strategi Mendapatkan Banyak Keuntungan Investasi Reksadana
Memilih investasi reksadana adalah keputusan paling bijak. Karena Reksadana merupakan tempat untuk berinvestasi paling aman dengan profit yang menguntungkan. Agar Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan dengan reksadana, tentu perlu tahu strategi yang tepat.
Seperti diketahui, ada 4 jenis instrumen investasi dari reksadana yang bisa anda pilih. Masing-masing jenis Reksadana tersebut tentu punya kelebihan.
Strategi Mendapatkan Keuntungan Maksimal Dengan Investasi Reksadana
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal lewat investasi reksadana. Berikut strategi yang bisa Anda coba.
1. Waktu Yang Tepat
Strategi ini disebut juga dengan market timing. Yang artinya dalam investasi Reksadana Anda harus tahu waktu yang tepat untuk memulai dan mengakhiri. Perhatikan kapan waktu yang tepat untuk membeli atau menjual Reksadana. Anda bisa terapkan yaitu waktu beli Reksadana pada saat harga murah lalu jual di saat harganya mahal.
Anda bisa melakukan analisa pada harga atau nilai baik per menit, per jam, per hari hingga per minggu. Biasanya aplikasi yang bekerjasama dengan reksadana punya indikator untuk memberikan indikasi bahwa harga sudah di tingkat tertinggi atau terendah.
2. Beli Dan Simpan
Strategi berikutnya yaitu buy and hold. Yang artinya Anda harus memiliki trik yaitu membeli atau menyimpan dalam tempo waktu lama dan jangka panjang. Melakukan investasi dengan metode jangka panjang, bisa membantu anda untuk mendapatkan keamanan dan kepastian dalam mengumpulkan profit.
Cara investasi reksadana jangka panjang ini butuh waktu minimal 5 tahun dan maksimal 15 tahun agar bisa mendapatkan profit yang maksimal. Investasi jenis ini cocok sekali untuk Anda yang bukan tipe investor agresif. Karena investasi jenis ini memberikan Anda profit maksimal dengan resiko yang paling rendah.
3. Sekali Setor
Kemudian ada yang namanya strategi sekali setor atau disebut juga lump sum. Ini adalah jenis investasi dengan reksadana untuk jangka pendek. Yaitu anda hanya perlu sekali setor dan bisa memaksimalkan seluruh nilai investasi. Hal ini membuat anda tidak perlu menyetor secara bertahap.
Tetapi perlu diperhatikan bahwa harus teliti dan harus mendapatkan informasi yang valid karena strategi ini bisa mendapatkan return yang tinggi. Selain itu Anda juga bisa mendapatkan keuntungan dalam waktu yang cukup singkat. Reksadana jangka pendek ini memanfaatkan momen penting seperti pemilu, pengumuman pendapatan perusahaan, suku bunga bank sentral hingga terjadinya bencana alam atau teror.
4. Setoran Bertahap
Disebut juga dengan trik dollar cost averaging. Di mana anda melakukan setoran secara bertahap untuk memaksimalkan profit. Investasi secara bertahap ini dapat membantu anda untuk melakukan investasi yang lebih aman dengan untung yang berkelanjutan.
Anda bisa mencoba untuk melakukan investasi bertahap dengan waktu 3 bulan untuk memaksimalkan peluang. Trik ini bisa dipakai untuk Anda yang melakukan investasi jangka menengah ataupun jangka pendek dan menjadi alternatif untuk investor yang agresif dan ingin mengurangi resiko.
Investasi Reksadana Melalui digibank by DBS
Untuk melakukan investasi reksadana, maka perlu menentukan tempat yang tepat. Kini Anda bisa melakukan investasi dengan lebih mudah lewat digital banking dari digibank by DBS. digibank by DBS adalah salah satu digital banking yang cukup populer di Indonesia saat ini dengan berbagai fitur yang dimiliki.
Sementara itu, ada banyak keuntungan yang bisa anda dapatkan jika memilih investasi lewat digibank, seperti berikut ini:
- Hanya butuh satu aplikasi, semua kegiatan investasi bisa anda lakukan hanya lewat satu aplikasi yaitu aplikasi digibank by DBS. Mulai dari melakukan pendaftaran akun SID, menjual dan membeli Reksadana hingga melakukan switch. Investasi zaman sekarang memang semudah beli baju di online shop.
- Banyak pilihan produk, perlu diketahui pula bahwa ada lebih dari 50 produk reksadana yang bisa anda beli lewat aplikasi digibank by DBS. Yang pastinya, melakukan pembelian berbagai produk Reksadana ini sangat mudah dan juga cepat sehingga efisien dan fleksibel secara waktu dan tempat.
- Biaya investasi yang murah, Anda yang ingin melakukan investasi lewat Reksadana dengan digibank by DBS hanya membutuhkan modal sedikit. Minimal dana investasi yang bisa anda setorkan yaitu mulai dari 100 ribu saja.
- 3 pilihan kategori Reksadana, perlu diketahui bahwa digibank by DBS memberikan pilihan reksadana terbaik. Anda bisa memilih kategori Reksadana berdasarkan kinerja terbaik, terpopuler dan juga scoring terbaik. Dengan ini anda bisa dengan mudah menyaring Reksadana berdasarkan portofolio yang dimiliki.
- Pembelian Reksadana secara berkala, digibank by DBS memberikan yang terbaik untuk para investor. Salah satunya dengan memberikan layanan untuk pembelian Reksadana secara berkala. Ini tentu membantu anda untuk lebih fleksibel dalam berinvestasi lewat Reksadana.
Cara investasi Reksadana lewat digibank by DBS juga sangat mudah. Seperti berikut ini.
- Yang pertama Anda harus download terlebih dahulu aplikasi digibank by DBS.
- Login ke aplikasi digibank by DBS untuk mendaftar nomor SID. Pilih tombol INVESTASI dan ikuti instruksi selanjutnya hingga Anda mendapatkan email konfirmasi nomor SID dalam waktu 2 x 24 jam.
- Setelah memiliki nomor SID, maka langsung melakukan pembelian reksadana. Jika anda ingin melakukan penjualan ataupun switch, langsung dilakukan saat itu juga setelah punya nomor SID.
Post a Comment for "4 Strategi Mendapatkan Banyak Keuntungan Investasi Reksadana"